Mandi di Sungai, Bocah Ditemukan Tak Bernyawa

- Sabtu, 16 Juni 2018 | 23:45 WIB
ilustrasi-tenggelam
ilustrasi-tenggelam

BENGKULU SELATAN, inibengkulu.com – Tragis nasib dialami Alfin Dwi Saputra (10) warga Kelurahan Padang Kapuk Kecamatan Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan. Kebahagiaan merayakan libur lebaran berubah menjadi bencana. bocah malang ini tewas tenggelam saat mandi di sungai Kedurang.

Informasi dihimpun, peristiwa terjadi Sabtu (16/6) berkisar pukul 12.04 WIB. Setelah dilakukan pencarian selama lebih kurang satu jam, tubuh Alfin berhasil ditemukan. Namun sayang, saat itu ia sudah dalam kondisi sudah tak bernyawa. Korban sempat dibawa ke rumah sakit, namun setelah itu langsung dibawa kembali ke rumah duka karena keluarga menolak untuk dilakukan autopsi.

Menyikapi hal ini, Plt Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi berharap kejadian ini bisa menjadi pelajaran bagi para orang tua agar lebih memperhatikan anak-anak ketika tengah berlibur di tempat alam terbuka. (red)

Editor: Redaksi IB

Tags

Terkini

Tak terima dipukul pakai sandal, Bu Hajjah lapor polisi

Sabtu, 17 September 2022 | 12:27 WIB

Truk muatan sawit tabrak tiang listrik

Minggu, 14 Agustus 2022 | 13:53 WIB

Geger, Warga Kota Manna Temukan Mayat di Kebun

Rabu, 27 Januari 2021 | 04:21 WIB

Mandi di Sungai, Bocah Ditemukan Tak Bernyawa

Sabtu, 16 Juni 2018 | 23:45 WIB
X